Pemkab Barito Utara Siapkan Langkah Konkret Atasi Kelangkaan dan Kenaikan Harga Elpiji 3 Kg


Muara Teweh
– Menghadapi kelangkaan dan lonjakan harga elpiji 3 kg di Kabupaten Barito Utara, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Utara bergerak cepat dengan menyusun strategi untuk memastikan stabilitas distribusi dan harga elpiji.

Pj Bupati Barito Utara, Drs. Muhlis, bersama jajaran Forkopimda seperti Kapolres, Dandim, Kajari, dan Ketua DPRD, akan mengadakan rapat koordinasi khusus untuk mengidentifikasi akar masalah sekaligus menyusun langkah konkret.

Salah satu keputusan penting dari rapat tersebut adalah pembentukan satuan tugas (satgas) khusus yang bertugas mengawasi distribusi, memastikan harga tetap terjangkau, dan menindak tegas pelanggaran. Satgas ini akan bekerja sama dengan Satpol PP, aparat TNI/Polri, serta Dinas Perhubungan untuk melakukan pengawasan langsung di lapangan, termasuk agen dan pangkalan elpiji.

“Kami akan memastikan tidak ada praktik penimbunan yang memicu kelangkaan dan kenaikan harga. Operasi pasar juga akan digelar untuk menjamin ketersediaan elpiji di masyarakat,” tegas Drs. Muhlis.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Barito Utara, Rayadi, menjelaskan bahwa Kesbangpol memiliki peran strategis dalam menjaga stabilitas sosial. Ia menekankan pentingnya edukasi kepada masyarakat agar bijak menggunakan elpiji 3 kg yang diperuntukkan bagi warga kurang mampu dan usaha mikro.

“Kami akan memfasilitasi dialog antara pemerintah, agen, dan masyarakat, serta memberikan rekomendasi kebijakan untuk menjaga harmoni sosial. Ini tidak hanya tentang distribusi elpiji, tetapi juga memperkuat wawasan kebangsaan di masyarakat,” ujar Rayadi.

Forkopimda juga akan melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke pangkalan-pangkalan elpiji. Pangkalan yang terbukti melakukan penimbunan atau menjual di atas harga eceran tertinggi (HET) akan dikenai sanksi tegas, termasuk pencabutan izin usaha.

Dengan langkah-langkah ini, Pemkab Barito Utara optimis dapat mengatasi kelangkaan dan lonjakan harga elpiji 3 kg, sehingga masyarakat dapat menjalani aktivitas sehari-hari dengan nyaman dan tanpa gangguan.(Angf/tim)

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال